Nikmati Juga Pesona Bukit Kembang Desa Sapih Saat Melancong ke Gunung Bromo

Gunung Bromo tampak dari Bukit Kembang. Foto: istimewa

Bukit Kembang terletak di Desa Sapih, Kecamatan Lumbang, Kabupaten Probolinggo. tempat ini sangat jauh dari permukiman warga. Pesona Bukit kembang bisa dikatakan sebagai kecantikan tersembunyi, khususnya bagi sobat triper yang pernah ke Gunung Bromo. Dikepung hutan di atas gunung membuat desa di kawasan Bukit Kembang ini sangat sunyi. Hawa segar gunung membuatnya jadi tempat yang indah untuk melepas kejenuhan.

Baca juga: Spot Menarik yang Wajib Dikunjungi Saat ke Bromo

Meski perjalanan untuk menuju Bukit Kembang cukup menguras tenaga, namun kelelahan tersebut akan lenyap saat kita tiba di bukit yang yang memiliki ketinggian mencapai 2553 mdpl ini. Sejauh mata memandang terdapat panorama alam yang sangat menawan. Apalagi di saat malam tiba, jika cuaca cerah, gemerlapan lampu - lampu di sepanjang jalur Kota Probolinggo hingga Surabaya akan terlihat jelas. Bahkan, di arah timur kita bisa melihat gemerlap lampu - lampu yang terpasang kawasan PLTU Paiton.

Untuk mencapai Bukit Kembang, sobat harus menempuh jarak sekitar 5 km dari Kecamatan Lumbang. Perjalanan sobat pun harus menggunakan motor, karena jalur menuju Desa Sapih sangat licin, terutama saat musim hujan, karena medan yang harus dilalui masih berupa tanah liat. Sepanjang perjalanan terdapat tikungan tajam dan sempit hanya bisa dilewati satu kendaraan saja. Bila dari arah berlawan berpapasan dengan kendaraan lain, salah satunya harus menepi.

Baca juga: Spot Romantis Untuk Berbulan Madu di Labuan Bajo

Awal mulanya Bukit Kembang dinobatkan sebagai objek wisata alam ketika terjadi erupsi gunung bromo pada 2010 silam. Saat itu, tim penanggulangan bencana alam berkunjung ke Desa Sapih untuk mengevakuasi warga terdampak letusan Gunung Bromo.

Ketika tim mengelilingi daerah sekitar, hingga akhirnya mencapai di sebuah bukit yang banyak ditumbuhi bunga atau kembang.

Berawal dari itulah, tim memberi saran kepada warga untuk menjadikan tempat itu sebagai destinasi wisata. Di tempat itu, banyak tumbuhan bunga, mulai dari bunga mawar, edelweis serta bunga krisan berwarna kuning dan putih.

Bagi sobat yang ingin berkunjung ke Bukit Kembang, jangan lupa untuk membawa pakaian pelindung dingin, karena suhunya bisa mencapai 5 derajat celcius di saat musim kemarau.

Oh ya. Selain bisa menikmati pesona Bukit Kembang yang bisa dikatakan masih perawan, sobat juga bisa merasakan kearifan lokal masyarakat Desa Sapih Kec. Lumbang; Kab. Probolinggo, Jawa Timur, yang dikenal sebagai penghasil sayur-sayuran.


Kontributor: Wulandari